welcome...

Sugeng Rawuh kagem sadaya...
monggoh pinarak...

Rabu, 04 April 2012

Manusia dan Penderitaan


Manusia dan Penderitaan

Manusia hidup di dunia mengalami kebaikan dan penderitaan. Ketika kebaikan datang kita sering lupa untuk bersyukur, sedangkan ketika penderitaan datang tidak jarang kita sering mengeluh. Hidup penuh lika-liku, kadang suka kadang duka, semua insan pasti pernah merasakannya. Sebaiknya kita sebagai manusia juga sebagai khalifah di dunia bisa mensikapi semua keadaan dengan positif. Alangkah baiknya kebahagiaan maupun penderitaan harus kita terima dengan rasa syukur.
Di balik penderitaan ada rencana indah dari Tuhan yang tidak pernah kita tahu. Penderitaan yang kita alami tidaklah seberat seperti apa yang kita pikirkan karena Tuhan tidak akan memberikan cobaan melebihi dari kemampuan kita. Oleh karena itu hadapilah penderitaan dengan ikhlas dan jangan lupa berikhtiar untuk keluar dari penderitaan. Manusia yang tidak mampu melawan penderitaan justru mudah terperosok ke dalam lubang penderitaan itu. Sedangkan manusia yang mampu menghadapi penderitaan akan mendapatkan jalan keluar dari penderitaan yang dialaminya dan mendapatkan pelajaran yang berharga sehingga setiap ada masalah dia telah mengetahui cara menghadapinya.
            Manusia dan penderitaan adalah dua hal yang tidak tabu dalam kehidupan ini. Bagaikan dua sisi mata pisau. Hubungan manusia dan penderitaan sama dengan manusia dan ujian. Ketika manusia akan naik derajat hidupnya biasanya Tuhan akan memberikan penderitaan terlebih dahulu. Setelah itu dia akan mendapatkan kebahagiaan. Manusia yang paling menderita di dunia ini adalah mereka yang tidak mengenal dirinya sendiri sehingga penderitaan dan kebaikan yang ada hanya angin lalu, bak hewan yang hidup untuk makan. Marilah kita bersama-sama untuk mengahargai kehidupan ini yang hanya kita lewati sekali seumur hidup. Jangan sia-siakan kebaikan dan penderitaan yang telah Tuhan berikan kepada kita karena di balik semua itu pasti ada hikmahnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar